Home
Artikel
Bisnis
Inspirasi
tips dan trik
8 Inspirasi Bisnis Rumahan Mudah dilakukan
8 Inspirasi Bisnis Rumahan Mudah dilakukan - www.radenpedia.com

RADENPEDIA - Saat ini perekonomian bangsa sedang dalam ujian yang besar. Bagi para pekerja kantoran sekarang harus pindah perkerjaan dengan WFH. Lalu bayangkan bagaimana nasib orang yang pekerjaannya memang terletak diluar ruangan sebut saja serabutan dipasar. Hal ini seharusnya menjadi sikap prihatin untuk kita semua. Disinilah saatnya kita sebagai sesama manusia untuk saling tolong menolong dan mewujudkan sila ke 3 dari pancasila.

Namun karena aturan PSBB yang diterapkan oleh pemerintah untuk memutus sebaran covid-19 membuat banyak orang kehilangan pekerjaannya. Mungkin ini saat nya kita untuk beradaptasi dengan keadaan. Kita harus bisa merubah tekanan ini semua menjadi peluang yang bisa dimanfaatkan dan menjaga kelangsungan hidup.

Terbesit inspirasi dan ide-ide untuk mencari peluang apasaja yang bisa dimanfaatkan untuk berbisinis dalam kondisi PSBB ini. Ternyata banyak bisnis yang dapat dilakukan dirumahan juga dan dengan memanfaatkan jaringan internet. Untuk itu radenpedia.com telah merangkumnya dalam:

8 Inspirasi Bisnis Rumahan Mudah dilakukan - www.radenpedia.com


8 Inspirasi Bisnis Rumahan Mudah dilakukan


1. Blogger

Kamu pasti pernahkan dengar istilah blogger? menjadi seorang blogger mengharuskan kamu untuk rajin menulis di blog mu lalu dipublikasikan secara online agar orang lain dapat membacanya. Dari hobi menulis ini sudah banyak orang yang merubahnya menjadi ladang pencaharian nafkah. Kamu juga tidak menutup kemungkinan untuk mencobanya. Cobalah peluang ini. Lebih lanjut Tips NgeBlog Agar Menghasilkan Uang.

2. Youtuber

Berbeda dengan blogger, kalo youtuber konten yang dihasilkan berupa video visual yang diupload di platform youtube. Saat ini youtuber banyak digandrungi oleh orang muda milenial. Bahkan saat ini menjadi youtuber adalah cita-cita bagi sebagian orang. Nah untuk itu kamu bisa memanfaatkan peluang ini dengan menjadi seorang youtuber rumahan dengan membuat konten misalnya tutorial masak, tips tanaman obat keluarga, atau konten menghias rumah dengan bahan sederhana. Selebihnya silahkan dikembangkan lagi ya.

Hal yang sama dengan YouTubers adalah menjadi seorang streamer game di Facebook juga menjadi suatu hal yang menjanjikan, untuk kamu yang ingin belajar streaming silahkan baca artikel Cara Live Streaming di Facebook

3. Bisnis Alat Kesehatan

Bisnis selanjutnya adalah bisnis alat kesehatan. Selain kita dapat mengingatkan orang disekitar untuk hidup sehat kita juga dapat meraih keuntungan dari menjual alat kesehatan. Untuk alat yang bisa kita jual seperti hand sanitizer, masker, pembasmi kuman dan kotoran, dan sabun mandi.

Jika teman-teman mempunyai peluang lebih misalnya memiliki relasi yang luas dan modal yang lebih bisa memanfaatkan mpeluang ini dengan mendirikan toko peralatan kesehatan dan menjadi suplayer ke toko-toko, perkantoran atau bahkan rumah sakit ya.

4. Bisnis Masker Kain

Selain hanya menjualkan masker, kita juga bisa menjadi produsen masker kain. Kain yang dimanfaatkan salah satunya adalah kain katun. Selain untuk berbisnis, kamu juga bisa membantu sesama dengan tidak menjual harga tinggi agar semua orang mampu membelinya. 

5. Reseller

Prinsip kerja reseller adalah dengan cara kita membeli produk ke orang lain lalu kita jual dengan memberi selisih harga sebagai keuntungan bagi kita. Jadi kelemahan dari menjadi seorang reseller adalah kamu haru punya modal untuk membeli produk terlebih dahulu. 


6. Dropshipper

Berbeda dengan reseller, untuk menjadi seorang dropshipper kamu tidak harus memiliki modal terlbih dahulu. Tugas nya hanya mencari orang yang mau membeli produk lalu kamu promosikan dan ketika ada yang beli produk akan dikirim oleh supplier ke alamat pembeli.

Dropship menjadi salah satu peluang bisnis rumahan yang dapat dimanfaatkan ketika sedang masa PSBB ini. Mulailah untuk mencari supplier yang amanah dari sekarang juga.

Buat kamu yang mau menjalankan usaha dropship daging beku bisa langsung cek instagram Daging Kaki 5 di @dagingkaki5. Silahkan kamu bisa tanya-tanya seputar usaha jualan daging beku/frozen langsung ke praktisi nya. Dapatkan juga harga murah untuk program dropship atau reseller.

7. Bisnis Makanan Antar

Pandemi menjadi momok yang menakutkan bagi banyak orang. Namun hal ini bisa diatasi dengan usaha kita dalam menerapkan protokol kesehatan sesuai arahan pemerintah. Kamu bisa memulai bisnis rumahan dengan membukan bisnis Makanan Antar dimana sistemnya seperti katering makanan yang kamu antar ke rumah si pemesan langsung. 

Kamu bisa mengolah masakannya langsung dari dapur rumah kamu sendiri. Dan yakinlah bahwa pasti banyak orang yang mencari jasa makanan yang bisa diantar kerumah. Jadi bisnis ini pasti banyak yang cari tetap semangat.

8. Bisnis Air Minum Kesehatan

Sebagai bentuk usaha kita dalam menjaga kesehatan pasti kita akan meminum cairan yang juga menyehatkan tubuh. Maka ini adalah peluang besar untuk kita semua yang kehilangan ladang usahanya karena pandemi. Kamu bisa berjalan air minum kesehatan sebut saja Kangen Water, Milagros, atau Oxy.

Kalo kamu bingung memulai bisnis air minum kesehatan ini bisa hubungi saja admin melalui kontak ya atau WA ke 082319599199.

Untuk memaksimalkan bisnis temen-temen di rumah, radenpedia memiliki saran yang bagus sebagai tempat temen-temen konsultasi terkait pemasaran, jenis produk dan hal lainnya yang bersifat digital. Jadi, tunggu apalagi ayok maksimalkam penghasilan kita dengan menggunakan Jasa Digital Marketing

Baiklah itu tadi 8 Inspirasi Bisnis Rumahan yang Mudah dilakukan,  tidak ada kata terlambat untuk kita memulai bisnis yang kita perlukan saat ini adalah tetap semangat menjalani hidup. Mungkin ada pertanyaan lalu usaha mana yang saya sudah lakukan sejauh ini. Jawabannya adalah saya sudah menjalankan usaha dengan berjualan daging frozen dan alhamdulillah sampai saat ini memiliki beberapa reseller. Jadi kalo kamu mau di bimbing untuk membukan usaha daging beku bisa langsung dm saja instagramnya ya.

Akhir kata saya ucapkan terimakasih sudah membacanya jika menurut kalian artitel ini penting jangan lupa untuk klik tombol berbagi ya. Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Blog authors

Raden Pedia
Raden Pedia
Memberikan Informasi Terkini dan Membahas Berbagai Artikel

No comments